HONG KONG OPEN 2023: LEO/DANIEL RUNNER UP GANDA PUTRA

Dalam laga HONG KONG OPEN 2023 yang berlangsung di Hong Kong Coliseum, Atlet Indonesia yang juga berdiri di podium menjadi runner up adalah LEO/DANIEL.

Namun, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus mengakui keunggulan pasangan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dalam pertandingan tiga gim yang menegangkan.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (6) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (7/Denmark) 10-21, 24-22, 19-21

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (6) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen

Leo Rolly Carnando mengakui harus berbenah diri apa yang kurang, apa yang masih salah di lapangan harus segera diperbaiki. Apalagi, mereka harus fokus ke Asian Games sebentar lagi.

Perwakilan Indonesia yang Menang dan Runner Up di HONG KONG OPEN 2023

Tiga laga final HONG KONG OPEN 2023 menghasilkan dua juara! Hari ini, pemain-pemain bulutangkis Indonesia membawa pulang gelar juara ganda putri dan tunggal putra dari final Hong Kong Open 2023 yang berlangsung di Hong Kong Coliseum.

Diawali dengan pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menaklukkan pasangan Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dalam pertandingan yang seru tiga gim. Lalu tunggal putra Jonatan Christie yang berjuang keras untuk mengalahkan Kenta Nishimoto dari Jepang, juga dalam tiga gim.

Di final ketiga, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harus mengakui keunggulan pasangan Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dalam pertandingan tiga gim yang menegangkan.

Author Details

Almost say yes to physical activity. Sport is in her DNA already.